Siap Berangkatkan Jemaah Umrah ke Tanah Suci

Bahrawi Tour and Travel

Ilustrasi. NET

eQuator.co.id PONTIANAK-RK. Bahrawi Barokah Tour and Travel siap memberangkatkan jemaah umrah ke Tanah Suci pada 14 Oktober 2018. Travel yang berlokasi di Jalan Husein Hamzah No 5-6 ini akan memberangkatkan sebelas jemaahnya untuk pertama kalinya.

“Kita di Bahrawi Barokah Tour & Travel bekerjasama dengan Yassinta Tour & Travel di Jakarta melayani pendaftaran paket umrah. Alhamdulillah, meski terbilang baru kehadiran travel kita dalam waktu dekat dipercayai untuk memberangkatkan sebelas jemaah dari Pontianak untuk berangkat umrah,” ujar Owner Bahrawi Barokah Tour & Travel, Janisa Radiani kepada Rakyat Kalbar, Sabtu (6/10).

Jemaah dari Pontianak nantinya akan bergabung dengan jemaah Travel Yassinta, Jakarta. Setelah itu, baru berangkat bersama menuju Tanah Suci. “Dari sisi harga, untuk penawaran paket umrah di travel kita cukup bersaing,” ujarnya.

Untuk paket per orang dibanderol Rp23 juta. “Harga ini juga sudah include tiket pesawat Pontianak-Jakarta,” jelasnya.

Pihaknya tidak memiliki sistem pemasaran khusus. Tapi lebih fleksibel dan tergantung keinginan jemaah.

“Harga kita jauh lebih murah dibanding travel lain. Terlebih keunggulan kita nantinya ketika berada di Tanah Suci. Posisi hotel yang kita tawarkan juga sangat strategis,” jelasnya.

Bahrawi Barokah Tour and Travel sudah mengantongi izin. Karena menggandeng travel Yassinta, dalam waktu satu tahun ini pihaknya belum membawa nama Bahrawi Barokah Tour and Travel. “Dalam setahun ini kita belum bisa menggunakan bendera sendiri, jadi kita bekerjasama dengan travel lain,” jelasnya.

 

Janisa berharap Bahrawi Barokah Tour and Travel semakin berkembang. Semakin banyak jemaah yang diberangkatkan ke Tanah Suci. “Dan bisa menjadi travel yang amanah,” tutupnya. (nov)