eQuator.co.id – Pontianak-RK. Tak tanggung-tanggung, tiga sertifikasi dari dua badan internasional diserahkan sekaligus kepada PT. Gemilang Asia Sejahtera (GAS), Rabu (18/4) pagi. Kualitas dan perlindungan terhadap pekerja besutan perusahaan penyedia elpiji Kalbar tersebut diakui dunia.
Dua lembaga pemberi sertifikasi adalah organisasi internasional untuk standardisasi (International Organization for Standardization/ISO) dan Occupational Health and Safety Assesment Series (OHSAS) 18001. Sertifikat tersebut diserahkan langsung di kantor pusat PT GAS, Wajok, Kabupaten Mempawah.
Tercatat, dua ISO diperoleh PT GAS. ISO 9001 versi 2015 untuk manajemen mutu dan ISO 14001 versi 2008 untuk manajemen lingkungan. Sedangkan dari OHSAS 18001 tahun 2008 untuk kesehatan dan keselamatan pekerja.
Manager Operasional PT. GAS, Agus Gunawan menuturkan, ISO yang didapat merupakan penilaian tertib administrasi dan tertib operasional untuk semua aspek di dalam perusahaan. “Jadi mulai dari pembelian barang, penyimpanan di gudang, pemakaian, sampailah limbah yang dibuang harus dengan rapi, itu semua sudah kita jalani,” jelasnya, kepada Rakyat Kalbar.
Tidak hanya lantaran penghargaan dari ISO, pihak perusahaan pasti akan mendukung pelaksanaannya. Baik manajemen maupun karyawan. PT. GAS harus tetap mempertahankan ISO ini, karena setiap tahun akan dinilai. Jika tahun depan pelaksanaan tidak bagus, maka bisa saja dicabut.
“ISO berlaku untuk beberapa tahun, tapi tiap tahun ada yang namanya pemeriksaan. Jika masih bagus dalam pelaksanaan, maka akan diperpanjang. Jika tidak bagus, lalu tidak ditindaklanjuti maka dicabut,” papar Agus.
Dijelaskannya, untuk mendapatkan ISO, terlebih dahulu mendaftar di badan sertifikasi. PT. GAS mendaftarkan sertifikasinya di Norwegia enam bulan yang lalu. Penilaiannya, pada akhir bulan Februari. Banyak aspek yang diperiksa dan ternyata PT. GAS memenuhinya.
“Selama enam bukan kita sosialisasikan kepada karyawan, mulai melaksanakan tertib administrasi, tertib operasional dan lain sebagainya. Setelah semua berjalan siap barulah di audit pada Februari,” tuturnya.
Agus memastikan akan mempertahankan ISO tersebut. Sebab perusahaan memang berkomitmen untuk melaksanakan semua standar di ISO dengan konsisten. Bahkan kedepannya, perusahaan yang berada di bawah Grup PT. GAS juga akan diikutkan dalam sertifikasi ISO.
“Ada beberapa perusahaan seperti di Sintang, Singkawang, Ketapang semuanya nanti kedepannya akan di sertifikasikan ISO,” ungkapnya.
Untuk kedepannya, PT. GAS ingin meraih Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan (PROPER) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Kemen LHK) RI.
“Dimana sebuah perusahaan mempunyai wawasan untuk lingkungan,” sebut Agus.
PROPER ada tiga kategori, yaitu biru, hijau dan emas. Pihaknya bertekad mendapatkan PROPER biru.
Laporan: Maulidi Murni
Editor: Arman Hairiadi