Poli dan UGD Direnovasi, Buka Call Center

RSUD Sambas Perbaiki Layanan

Guna meningkatkan pelayanan bagi masyarakat, RSUD Sambas terus berbenah. Termasuk melakukan renovasi bangunan. M Ridho

eQuator – Sambas. Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sambas terus memperbaiki mutu pelayanan kepada pasien. Selain melakukan renovasi ruangan Poli dan Unit Gawat Darurat (UGD), RSUD Sambas membuka layanan pengaduan dan keluhan.

“Rehab Poli dan UGD di RSUD Sambas merupakan upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Dananya bersumber dari APBD dan Dana Alokasi Khusus (DAK). Termasuk perbaikan sarana dan prasarana RSUD Sambas guna meningkatkan pelayanan,” kata dr Ganjar, Kabag TU RSUD Sambas kepada Rakyat Kalbar, Jumat (20/11).

Saat ini, jelas dr Ganjar, RSUD Sambas telah mengganti Alat Kesehatan (Alkes) yang telah usang. Sehingga pelayanan yang diberikan menjadi lebih baik lagi. “Ruang poli kita benahi mulai dari fisik hingga rehab bangunan menggunakan Dana Alokasi Umum (DAU). Hasilnya, sekarang ruang poli terlihat luas tidak sempit dan sumpek seperti dulu, karena lebar, pasien antre juga lebih teratur,” jelas dr Ganjar.

Begitu juga dengan UGD. Kesan sempit dan hanya bisa melayani 4 pasien sudah tidak terlihat lagi. Saat ini UGD bisa menampung 8 orang, serta adanya penambahan fasilitas tempat tidur. “Ruang UGD saat ini sangat luas dari sebelumnya. UGD sangat penting, karena sebagai tempat transit pasien sebelum pasien ditempatkan di ruang rawat inap. Makanya, UGD kita benahi untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan pelayanan kepada masyarakat yang berobat di RSUD Sambas,” paparnya.

RSUD Sambas berupaya memberikan pelayanan yang maksimal. Pasien akan diperlakukan bagai raja, sehingga RSUD akan memberikan pelayanan kepada pasien dengan sebaik-baiknya. Apalagi RSUD Sambas merupakan bagian dari Pemerintah Kabupaten Sambas, yang menjadi pilot project Reformasi Birokrasi (RB). “Untuk memberikan kepuasan pelayanan, tentunya harus dilakukan secara bersama-sama, baik oleh petugas rumah sakit maupun pasien,” ujarnya.

Upaya meningkatkan pelayanan telah dilakukan RSUD sejak Januari 2015. Transparansi juga menjadi tujuan pelayanan yang diberikan RSUD Sambas. Informasi mengenai kotak pengaduan dan call center bagi pasien ditempel di setiap pintu masuk ruang rawat inap di RSUD Sambas. Bahkan, billboard berisi informasi yang sama juga terlihat di gerbang pintu masuk halaman RSUD Sambas. “Ini kita lakukan dalam upaya meningkatkan pelayanan. Untuk call center RSUD Sambas, pasien bisa menyampaikan keluhan ke nomor handphone 08115620100 atau 08115620200,” jelasnya.

Sementara itu, H Syaiful, warga Sambas yang sedang mengantar istrinya berobat mengakui peningkatan pelayanan di RSUD Sambas. “Dulu kita harus antre dan sumpek, karena ruang tunggu poli terlalu sempit. Sekarang sudah sangat luas. Kami berharap peningkatan pelayanan dapat dijalankan dengan benar oleh petugas RSUD Sambas, seiring perubahan wajah bangunan RSUD Sambas,” harapnya.
Reporter: Muhammad Ridho

Redaktur: Yuni Kurniyanto

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.