eQuator.co.id – PUTUSSIBAU-RK. Pembangunan Pasar Rakyat Bidadari Kapuas Jongkong rampung. Pasar yang terletak di Kecamatan Jongkong tersebut akan difungsikan setelah dilakukan peresmian oleh Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu.
“Untuk saat ini, kami juga masih menunggu hasil pemeriksaan tim dari aparat pengawasan intern pemerintah (APIP). Kalau sudah ada hasilnya, nanti baru kita sepakati bersama rencana peresmiannya,” tutur Abang Chaerul Saleh, Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kabupaten Kapuas Hulu, Rabu (12/6).
Chaerul menambahkan, kalau pihaknya merencanakan akan melakukan koordinasi dengan Camat Jongkong, baik terkait peresmian dan pemanfaatan pasar yang lokasinya tidak jauh dari BPD Bank Kalbar Kecamatan Jongkong itu.
Lebih lanjut Chaerul menjelaskan, Pasar Rakyat itu dibangun menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) pemerintah pusat dan juga ABPD Kabupaten. “Kita harapkan kepada masyarakat tetap bersabar, karena pasar rakyat itu akan segera diresmikan,” ucapnya.
Chaerul mengimbau, ketika sudah diresmikan dan difungsikan nantinya, agar para pedagang tetap menjaga dan merawat pasar tersebut. Ia juga berharap dengan dibangunnya pasar tersebut, aktivitas perekonomian masyarakat setempat semakin lancar. “Doakan bersama, mudah-mudahan dalam tahun 2019 ini pasar rakyat Bidadari Kapuas Kecamatan Jongkong ini sudah diresmikan dan dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat setempat untuk berjualan,” pungkasnya. (dRe)