Perbankan Siap Layani Penukaran Uang Jelang Lebaran

LAYANI. Petugas bank sedang melayani nasabah. Jelang lebaran sejumlah perbankan sudah menyiapkan penukaran uang kecil bagi masyarakat. (SUHENDRA/RK)

eQuator.co.id – SINGKAWANG-RK. Sudah menjadi sebuah tradisi di masyarakat saat Lebaran untuk memberikan uang recehan kepada sanak keluarga yang masih kecil. Untuk itu sejumlah perbankan sudah menyiapkan penukaran uang kecil bagi masyarakat.

 

Langkah ini dilakukan sebagai antisipasi kebutuhan transaksi serta penukaran uang kecil demi menyambut Lebaran.

 

“Sudah sesuai kebutuhan masyarakat, adanya penukaran uang baru atau pecahan untuk lebaran, dan kita sudah siapkan,” ujar Kasi Pelayanan Nasabah Bank Kalbar Cabang Singkawang, Irsyalia, Selasa (21/5).

 

Beberapa nominal pecahan diantaranya Seribu Rupiah, Dua Ribu Rupiah, Lima Ribu Rupiah, Sepuluh Ribu Rupiah, Dua Puluh Ribu Rupiah, Seratus Ribu Rupiah.

 

“Kebutuhan uang baru tetap ada karena ada kas titipan BI, dan pelayanan kepada masyarakat sesuai jam kerja mulai dari pukul delapan hingga setengah tiga sore,” katanya.

 

Dibukanya pelayanan penukaran uang baru dan pecahan jelang lebaran, kata Irsyalia, untuk memudahkan dan memberikan pelayanan kepada masyarakat baik bagi nasabah ataupun bukan nasabah. (hen)