Pabrik Kopi PD Intan Jaya Jadi Arang

PABRIK KOPI. Pabrik kopi di Jalan Khatulistiwa KM 4 Kelurahan Batulayang Siantan terbakar, Minggu (3/7). ISTIMEWA

eQuator.co.id – Pontianak-RK.  Selain di Komplek Karya Baru Agung Permai, Jalan Karya Baru, Pontianak Selatan, api juga menghanguskan pabrik kopi PD Intan Jaya di Jalan Khatulistiwa, Pontianak Utara, milik Asong, Minggu (3/7).

Awalnya api membakar mesin pengolahan kopi. Kemudian merambet ke bangunan pabrik. Cukup satu jam setengah menit api memporakporandakan bangunan pabrik, dari pukul 16.30 hingga pukul 18.00. Sebanyak 30 unit mobil pemadam kebakaran di Kota Pontianak dikerahkan untuk menjinakkan api.

“Kita sedang melakukan penyelidikan kebakaran yang terjadi di pabrik kopi tersebut,” kata AKP Cucu Syafiuddin, Kasubdit Humas Polda Kalbar, kemarin

Dikatakan AKP Cucu, tidak ada korban jiwa, melainkan hanya kerugian materi yang dialami Asong. “Sempat terjadi kemcetan, namun dapat diatasi anggota lalu-lintas baik yang ada di Polsek Utara maupun Polresta Pontianak,” jelas AKP Cucu.

Polisi sudah mendatangi dan menutup tempat kejadian perkara (TKP) dengan memasang police line. “Saksi-saksi sudah kita lakukan pemeriksaan, guna mengetahui penyebab kebakaran,” katanya.

“Kita belum ketahui, apakah ini penyebabnya korsleting listrik atau karena apa? Kita sedang menunggu hasil penyelidikan,” sambungnya.

Kasubit Humas Polda Kalbar mengimbau masyarakat untuk waspada kebakaran menjelang lebaran atau pun di saat lebaran. Terutama potensi kebakaran yang terjadi di pemukiman warga. “Kita minta masyarakat mewaspadai hal ini. Jika meninggalkan rumah dalam keadaan kosong dalam waktu yang lama (mudik), sebaiknya rumah dititipkan kepada tetangga. Kemudian meninggalkan rumah, listrik juga dalam keadaan mati, karena ini dapat mengantisipasi kebakaran,” AKP Cucu. (zrn)