Mil-Boy Kampanye Terbatas di Kendawangan

KAMPANYE. Milton Crosby didampingi Boyman Harun menggelar kampanye di Kecamatan Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Selasa (6/3). Warga for RK
KAMPANYE. Milton Crosby didampingi Boyman Harun menggelar kampanye di Kecamatan Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Selasa (6/3). Warga for RK

eQuator.co.id – PONTIANAK-RK. Pasangan calon (paslon) Gubernur dan wakil Gubernur Kalbar nomor urut 1, Milton Crosby-Boyman Harun menggelar kampanye terbatas di Desa Banjarsari dan Kendawangan Kecamatan Kendawangan Kabupaten Ketapang, Selasa (6/3). Dalam kampanye yang dikemas dengan dialog terbuka itu, Paslon yang diusung Partai Gerindra dan PAN ini menyerap aspirasi masyarakat setempat.

“Milton-Boy menyampaikan visi misi, tetapi lebih kepada fokus kepentingan mereka di Kendawangan. Dari semuanya itu kita tawarkan, karena mayoritas adalah petani dan nelayan, kita tawarkan khasnya petani, sawit mandiri, kemudian nelayan tentu ada bantuan termasuk kaitannya dengan kepentingan nelayan,” terang Calon Gubernur Kalbar, Milton Crosby.

Pada pertemuan yang dihadiri seribu lebih orang itu, Milton mengungkapkan agar ke depan kepentingan warga terhadap PT WHW dapat diakomodir.

“Untuk menjadi karyawan di sana. Selama ini banyak karyawan asing. Tentu ini kewenangan Gubernur, kami tampung dan akan kita inventarisir dulu. Kita ingin paling tidak masyarakat sekitar pabrik itu juga bisa menjadi karyawan mulai dari buruh sampai yang seksi-seksinya,” tuturnya.

Di samping itu, sambung dia, warga juga menginginkan adanya pemekaran kabupaten/kota. Terutama Kendawangan Raya.

“Dalam kesempatan yang baik inilah kami berkomunikasi supaya semua yang berkegiatan tersebut memberikan yang terbaik dalam situasi ini,” katanya.

“Sebagai kandidat gubernur, memang itulah yang sudah kami lakukan. Kami siap membantu, Kalbar harus segera dimekarkan beberapa kabupaten yang luas, supaya kesejahteraan yang berkeadilan, pembangunan yang lebih cepat, pelayanan punlik akan sapat terwujud dengan baik,” timpalnya.

Ia juga menjelaskan, bahwa warga di Kendawangan siap mendukung Paslon Milton-Boy menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar periode 2018-2023. “Mereka siap untuk mendukung nomor 1 Milton-Boy menjadi Gubernur Kalbar,” pungkasnya. (zai)