M Kholil Jawara Mancing Udang

UDANG TERBERAT. Kapolsek Sejangkung, Ipda Wismo Harjanto bersama Juara Lomba Mancing Udang HUT Bhayangkara ke-72, M Kholir yang berhasil mendapatkan udang seberat 3,1 ons, Minggu (29/7). Sairi
UDANG TERBERAT. Kapolsek Sejangkung, Ipda Wismo Harjanto bersama Juara Lomba Mancing Udang HUT Bhayangkara ke-72, M Kholir yang berhasil mendapatkan udang seberat 3,1 ons, Minggu (29/7). Sairi

eQuator.co.id – Sambas-RK. Udang seberat 3,1 ons mengantarkan M Kholir menjuarai Lomba Mancing Undang, Minggu (29/7). Warga Desa Sekuduk itu merupakan salah satu peserta lomba yang digelar Polsek Sejangkung memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-72.

Kapolsek Sejangkung, Ipda Wismo Harjanto menjelaskan, luas wilayah dan potensi sungai di Kecamatan Sejangkung. “Kabupaten Sambas kaya akan potensi sungai. Salah satunya, Kecamatan Sejangkung, karena wilayah kecamatan ini 80 persen terdiri dari wilayah sungai. Sehingga sangat berpotensi untuk dijadikan destinasi sungai,” katanya mewakili Kapolres Sambas AKBP Cahyo Hadiprabiwo.

Sedangkan Juara II diraih Parti dari Kantan, Kecamatan Sejangkung yang memperoleh udang seberat 3 ons, Juara III diraih Tudi dari Kecamatan Pemangkat dengan udang seberat 2,2 ons, Juara IV diraih Abong dari Sambas yang mendapatkan udang seberat 2,15 ons. Sedangkan Juara V diraih Indra dari Kecamatan Tebas dengan udang seberat 2,1 ons.

Dalam lomba memancing udang tersebut, sebanyak 179 pemancing udang dari seluruh Kabupaten Sambas turut menyemarakkan lomba yang didukung penuh Forkopimcam Sejangkung.

Sementara itu, Ketua Panitia Lomba, Agus mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi menyukseskan lomba tersebut. “Saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta dan masyarakat yang ikut menyukseskan Lomba Mancing memperingati HUT Bhayangkara ke-72 ini,” tuturnya.

Sedangkan Camat Sejangkung, Bahtiar mengapresiasi kegiatan lomba memancing yang dilaksanakan Pemuda Peduli Lingkungan. Apalagi tujuannya untuk mengangkat destinasi sungai di Kecamatan Sejangkung. “Lomba memancing ini sangat baik bisa mengangkat destinasi Sungai Sejangkung,” pungkasnya. (sai)