Lakukan Reses, Zulfydar Tampung Aspirasi Warga Binaan Rutan Pontianak

eQuator.co.id-Pontianak. Menggelar reses di lembaga pemasyarakatan Rumah Tahanan (Rutan) Pontianak, Anggota DPRD Kalimantan Barat, Zulfydar Zaidar Mochtar tampung berbagai harapan aspirasi dari warga binaan.

Anggota DPRD Provinsi Kalbar, Zulfydar Zaidar Mochtar, dalam melakukan resesnya Rutan Pontianak, antusias warta binaan sangat terlihat tatkala menerima beragam masukan dari warga binaan tersebut.

Satu diantara warga binaan Rutan ini yaitu, Agus, dijelaskan pria paruh baya ini bahwasanya saat ini pengadaan buku bacaan di rutan sudah mulai berkurang, sehingga ia kerap membaca buku yang sudah lama terpajang.

“Sebagai warga tahanan tentu berharap ada pengadaan buku bacaan disini, selama ini yang kita baca hanya buku-buku lama, mungkin ini menjadi salah satu keinginan kami disini,” kata Agus

Binaan lainnya yakni Rizky, ia mengatakan bahwa sejauh ini selama dalam masa tahanan di Rutan, ia dan beberapa rekannya mengembangkan beberapa produk kerajinan yang dibuat selama di Rutan.

“Harapan kami tentu dengan kerajinan yang sudah kami buat, dapat dipasarkan keluar, jadi tidak sekedar dibuat saja di rutan,” sambung Rizky

Lebih lanjut, selaku Kepala Subsi Pelayanan Tahanan (Yantah) Rutan Kelas IIA Pontianak, Chairani Ramadan mengungkapkan bahwa terkait Rutan, pihaknya menyebutkan bahwa over kapasitas menjadi persoalan yang di rasakan sampai saat ini.

“Seharusnya kapasitas di Rutan ini hanya 220 orang namun jumlah tahanan sudah diangka 1048 orang ini melebihi dari jumlah yang seharusnya, ini yang kami ingin sampaikan agar bisa menjadi perhatian,” ucap chairani

Disamping itu, Chairani mengapresiasi dengan kunjungan wakil rakyat di rumah tanahan Pontianak ini, terlebih kata dia, kunjungan anggota DPRD Provinsi Kalbar ini baru kali pertama dilakukan selama ia menjabat.

“Kita berterima kasih dengan kunjungan anggota DPRD Kalbar, terlebih juga ikut berdonasi untuk kegiatan keagamaan bagi warga binaan,” sebutnya

Lebih lanjut disampaikan Zulfidar bahwa, aspirasi yang disampaikan oleh warga binaan ini tentu akan ia tampung dan dikoordinasikan dengan Pemerintah melalui pihak terkait.

“Kita akan tampung apa yang menjadi aspirasi mereka, seperti pengadaan buku, pemasaran produk kerajinan yang dibuat juga kelebihan kapasitas Rutan yang nantinya akan kita koordinasikan ke pihak-pihak terkait,” tutup Zulfydar. (Ova)