Kubu Raya Juara Umum MTQ XXVI Kalbar

Bupati Kubu Raya Rusman Ali menerima Piala Tetap Gubernur Kalbar atas keberhasilan Kubu Raya sebagai Juara Umum MTQ XXVI Kalbar 2016

eQuator.co.id – Tidak hanya sukses menjadi tuan rumah, nilai 73 poin yang diraih menempatkan Kabupaten Kubu Raya sebagai Juara Umum Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXVI Kalbar. Sabtu (28/5) malam, Asisten Perekonomian dan Kesejahteraan Sosial Pemprov Kalbar, Lensus Kandri resmi menutup kegiatan tersebut.

Raihan nilai tertinggi Kubu Raya, disusul Kabupaten Mempawah yang meraih 66 poin. Dalam kesempatan itu, Lensus Kandri yang hadir mewakili Gubernur Kalbar, Cornelis menyerahkan piala bergilir kepada Bupati Kubu Raya, Rusman Ali. Selanjutnya, diserahkan pula bendera kepada Bupati Mempawah, Ria Norsan sebagai tanda MTQ XXVII Kalbar mendatang akan digelar di Kabupaten Mempawah. “Kepada kontingen yang berhasil menjadi yang terbaik, saya ucapkan selamat atas prestasi yang telah dicapai. Jangan mudah berpuas diri, jadikan keberhasilan sebagai motivasi untuk meningkatkan prestasi pada MTQ tingkat nasional di Lombok, Juni mendatang. Kita bertekad untuk menjadi juara nasional di Lombok nanti,” ujar Lensus.

Lensus menerangkan, penyelenggaraan MTQ bertujuan untuk meningkatkan seni baca Alquran di masyarakat. Di samping itu, sebagai upaya untuk memahami arti, makna, dan isi kandungannya. “Jika hal itu dapat dilaksanakan, maka Alquran akan benar-benar menjadi landasan moral dalam menjalankan aktivitas kehidupan baik secara individu, masyarakat, maupun makhluk ciptaan Allah SWT,” ucapnya.

Lensus berharap, penyelenggaraan MTQ berimplikasi terhadap terciptanya kehidupan masyarakat yang harmonis, berakhlak mulia, serta terhindar dari perilaku yang tidak sejalan dengan ajaran dan tuntunan Islam. “Atas nama pemerintah daerah, kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setingginya kepada panitia, dewan hakim, Pemkab Kubu Raya, dan seluruh masyarakat yang telah mendukung penyelenggaraan MTQ hingga berjalan sukses dan lancar,” tutupnya.

Sementara itu, Bupati Kubu Raya, Rusman Ali juga berterimakasih kepada seluruh masyarakat Kubu Raya yang telah ikut menyukseskan, memeriahkan dan menjaga keamanan, serta ketertiban selama kegiatan MTQ berlangsung.

Dia berharap, prestasi yang telah diaraih Kubu Raya dapat memotivasi masyarakat Kubu Raya untuk terus meningkatkan seni baca Alquran, dan memotivasi untuk meraih sukses pada MTQ nasional.

Rusman Ali juga menyampaikan terima kasih kepada semua kontingen kabupaten/kota se-Kalbar yang hadir dan mengikuti semua rangkaian kegiatan MTQ XXVI Kalbar. Dia meminta maaf kepada seluruh masyarakat Kalbar, jika ada hal-hal yang kurang berkenan selama penyelenggaraan MTQ di Kabupaten Kubu Raya. (*)

Syamsul Arifin