Keberangkatan JCH Kayong Utara Aman dan Lancar

Berangkat. Kamadi memimpin rombongan menuju Batam. Humas for Rakyat Kalbar
Berangkat. Kamadi memimpin rombongan menuju Batam. Humas for Rakyat Kalbar

eQuator.co.id – Sukadana-RK. Ketua Rombongan 9 Jemaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Kayong Utara, Kamadi mengungkapkan, JCH Kabupaten Kayong Utara berjumlah 74 orang. Terdiri dari 35 laki-laki dan 39 perempuan berangkat dari Pontianak menuju Embarkasi Batam.

“Jemaah calon haji Kayong Utara tergabung dalam Kloter 11 yang terdiri dari empat kabupaten. Yaitu, Kabupaten Kubu Raya, Kabupaten Kapuas Hulu, Kabupaten Sekadau dan Kabupaten Kayong Utara. Jadwal keberangkatan jemaah calon haji Kayong Utara ke Batam pada Minggu, (29/7) pukul 15.00 WIB. Dengan menggunakan pesawat Sri Wijaya.

Sementara itu, JCH Kabupaten Kayong Utara terdiri dari dua rombongan. Yaitu rombongan sembilan diketuai oleh Kamadi dari Kantor Kemenag Kabupaten Kayong Utara dan rombongan sepuluh diketuai oleh Nurhidayat. “Jemaah calon haji Kabupaten Kayong Utara sampai di Batam pada pukul 16.00 WIB,” ujar Kamadi.

Menurutnya, pada tahun ini JCH Kayong Utara tidak ada kendala yang dihadapi untuk keberangkatan. “Saya berharap kebersamaan serta kekompakan ini harus selalu terjalin dari tanah air sampai ke tanah suci nanti,” harapnya.

Dalam kesempatan itu, Kamadi mengharapkan doa dari masyarakat Kayong Utara supaya JCH Kabupaten Kayong Utara selalu dalam keadaan sehat wal afiat.

“Serta diberikan keselamatan oleh Allah SWT, sehingga mampu melaksanakan semua rukun-rukun haji dan menjadi haji yang mabrur,” ucapnya. (lud)