Jelajah Sepeda Pontianak-Singkawang PP

HUT Bank Kalbar ke-53

RAPAT. Panitia gabungan touring Jelajah Sepeda Bank Kalbar-Bhayangkara melakukan technical meeting di aula Bank Kalbar, Rabu (9/8). FIKRI AKBAR

eQuator.co.id – Pontianak. Persiapan kegiatan touring Jelajah Sepeda Bank Kalbar-Bhayangkara terus dimatangkan. Event memeriahkan HUT Bank Kalbar ke-53 ini dijadwalkan 12-13 Agustus 2017 mendatang.

Rabu (9/8), panitia gabungan terdiri dari Bank Kalbar, Polda Kalbar dan Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Formi) Kalbar mematangkan persiapan teknis yang menyangkut berbagai aspek maupun kemungkinan yang musti diantisipasi. Sebab jelajah sepeda ini akan menempuh perjalanan sepanjang 300 Km rute Pontianak-Singkawang-Pontianak atau pulang-pergi (PP).

Koordinator teknis kegiatan yang juga Ketua Harian Formi Kalbar, Syawal Bondorekso mengatakan, sejauh ini yang positif mendaftarkan diri dan ikut dalam kegiatan tersebut berjumlah 293 peserta. Tak hanya diinternal, kegiatan ini juga akan diikuti oleh peserta dari luar daerah dan luar negeri. Diantaranya klub sepeda dari Kuching dan Kuala Lumpur, Malaysia berjumlah 14 peserta.

“Sejauh ini keikutsertaan peserta dari luar negeri sudah memberikan kepastiannya. Sudah dikonfirmasi Jumat kemarin, mereka 14 peserta sudah di Kota Pontianak. Sedangkan peserta luar Kalbar, kita masih meninggu dari Kalsel dan Djogja, jumlahnya belasan juga. Peserta ini sebagian atlet dan mantan atlet nasional,” ungkap Syawal di sela-sela rapat technical meeting di aula Bank Kalbar, kemarin.

Syawal menjelaskan, start awal dilakukan di Mapolda Kalbar pukul 05.00. Rencananya akan dilepas secara seremonial oleh Gubernur Drs. Cornelis, MH. Start, para peserta dibagi dua kelompok. Mereka yang menggunakan sepeda balap (road) dan peserta pengguna sepeda gunung (MTB).

“Dalam perjalanannya, untuk road akan dibatasi kecepatannya tidak lebih dari 33 Km/jam, sementara MTB kecepatannya dibatasi tidak lebih dari 25 Km/jam,” jelas Syawal.

Guna mengawal kecepatan ini, para peserta akan dituntun 15 road captain yang juga menggunakan sepeda. Sementara arus lalulintas akan dipandu 20 marshal diback up Polisi Jalan Raya (PJR) untuk pengamanan lalulintas selama di jalan.

Apakah ada peserta dari instansi atau OPD Pemprov Kalbar dalam touring ini?

Syawal mengaku, pihak Bank Kalbar telah menyiapkan surat permohonan izin kepada Pemprov Kalbar, seandainya ada pegawai yang berhalangan kerja pada Senin (14/8), karena kecapaian, cidera dan lain sebagainya.

“Terutama dari Dispora ya, karena kan banyak atlet-atlet yang akan ikut dari dinas tersebut dan butuh izin atas partisipasi mereka dalam kegiatan ini,” ungkapnya.

Kasat PJR Polda Kalbar AKBP Ichsan Nur mengatakan, koordinasi persiapan pengamanan di lapangan sejauh ini cukup maksimal. Baik pengamanan selama dalam perjalanan maupun pada tiap-tiap titik pemberhentian.

“Kami sudah buat suat telegram untuk rute pengamanan. Kita gerakkan seluruh Satlantas di wilayah yang akan dilalui, mulai Polresta, Polres Mempawah, Polres Bengkayang dan Kota Singkawang,” katanya.

Dalam touring ini, peserta akan mendapati tiga titik pemberhentian, di Bank Kalbar Sungai Pinyuh, Polsek Sungai Duri dan Bank Kalbar Kota Singkawang. Begitupun sebaliknya saat kembali ke finish di Tugu Khatulistiwa.

“Imbauan kita kepada peserta, agar dapat mengikuti arahan panitia, patuhi peraturan yang ditetapkan dan harus disiplin. Karena pengguna jalan tidak hanya mereka, tapi ada juga masyarakat umum yang harus dihormati dan dihargai haknya sebagai pengguna jalan,” pesannya.

Terkait antisipasi ketahanan fisik peserta, AKBP dr. J Giting selaku Kasubid Dokpol Polda Kalbar mengatakan, jajarannya akan menyiapkan satu tim medis, terdiri dari empat petugas selama dalam perjalanan. Tim ini akan berada di satu mobil ambulance.

Selain itu, juga telah berkoordinasi kepada beberapa unit pelayanan kesehatan termasuk Pukskesmas dan rumah sakit rujukan seperti Rubini Mempawah dan Rumah Sakit Abdul Aziz Kota Singkawang. “Penanganan sifatnya serius dan segera,” tegas Ginting.

“Walaupun demikian, kami akan memberikan masukan dan saran kepada para peserta. Artinya, dirinya sendiri dokter terbaik, jika menganggap kurang mampu beritahu kepada tim medis agar kita cek kelayakan kondisi fisik yang bersangkutan,” sambungnya.

Terkait keikutsertaan Kapolda Kalbar Irjen Pol Erwin Triwanto sendiri dalam touring ini, Ginting mengaku secara fisik dinyatakan siap untuk menempuh rute sepanjang 300 Km tersebut. “Khusus Pak Kapolda, beliau itukan dunianya sudah dunia sepeda ya, sebelum (tugas) di sini beliau juga hobinya sepeda, berdasarkan rekam jejak kesehatan beliau sangat fit untuk rute 300 Km ini,” ujarnya.

Sementara itu koordinator lapangan, Mulyono Maruki Matsum dari Bank Kalbar mengatakan, pihaknya akan semaksimal mungkin mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik. Bank Kalbar, kata dia, sangat bangga bisa berkolaborasi dengan berbagai pihak dalam mewujudkan kegiatan ini. Terutama Polda Kalbar dan Formi Kalbar.

Bank Kalbar, kata Maruki, turut mengucapkan permohonan maaf kepada masyarakat yang mungkin sedikit terganggu dengan kegiatan ini.

“Kegiatan ini masuk tahun ketiga. Dalam kesempatan ini juga ingin memotivasi masyarakat luas agar giat bersepeda, karena manfaatnya yang besar untuk kesehatan. Mudah-mudaan tahun depan kita bisa jalin kerjasama yang serupa lagi,” harap Maruki.

Selain itu, melalui kegiatan ini, Bank Kalbar komit melakukan pembinaan terhadap potensi atlet muda berbakat. Mengasah kemampuan untuk meraih prestasi di berbagai level.

“Bank Kalbar sebagai bapak angkat sepeda, selesai ini kita lanjut membina melalui kegiatan lomba BMX pelajar pada 10 September. Lomba ini rutin dan tahun ini sudah yang ke-14 kalinya diadakan,” jelas Maruki.

Laporan: Fikri Akbar

Editor: Hamka Saptono