-ads-
Home Olahraga Sepak Bola Inter Milan Resmi Boyong Gelandang Andalan Portugal di Euro 2016

Inter Milan Resmi Boyong Gelandang Andalan Portugal di Euro 2016

Joao Mario saat tiba di Italia dan menuju ke markas Inter - Gazzetta.it

eQuator.co.id – Internazionale resmi mendatangkan gelandang andalan Portugal saat menjuarai Euro 2016, Joao Mario. Dia digaet dari Sporting CP dengan banderol 40 juta euro plus bonus sebesar 5 juta euro.

Hal ini seperti dirilis di situs resmi Sporting CP.

“Kami telah mencapai kesepakatan dengan Inter terkait transfer Joao Mario sebesar 45 juta euro termasuk didalamnya adalah bonus. Klub berharap Joao Mario senang secara personal dan karier profesionalnya berkembang,” tulis pernyataan resmi Sporting CP.

-ads-

Sistem pembayaran yang disepakati adalah Inter menyerahkan 10 juta euro di muka. Ini sebagai biaya peminjaman selama semusim. Kemudian pada Juni 2017, Inter bakal menyerahkan uang tunai sebesar 35 juta euro dan Joao Mario sah sebagai penghuni Giuseppe Meazza.

Proses transfer Joao Mario ke Inter memang cukup alot. Sporting CP sempat menolak tawaran pertama dari Inter. Namun, pada akhirnya semua berjalan lancar.

Kepastian Joao Mario ke Inter bakal diikuti dengan peresmian penyerang Gabriel Barbosa yang kabarnya segera rampung pekan ini. Striker Santos berjuluk Gabigol tersebut sudah tiba di Inter pada Sabtu (27/8). Namun, Gabigol baru akan bergabung pada Januari nanti setelah Liga Brasil berakhir. (epr/JPG)

Exit mobile version