-ads-
Home Rakyat Kalbar Landak Imlek Momentum untuk Saling Menghargai

Imlek Momentum untuk Saling Menghargai

SILATURAHMI. Bupati Landak, Karolin Margret Natasa, Wakil Bupati Herculanus Heriadi dan Ketua DPRD Landak, Heri Saman saat mengunjungi masyarakat Tionghoa pada perayaan Imlek, Rabu (6/2). (Humas Landak for RK)

eQuator.co.id – NGABANG-RK. Bupati Landak, Karolin Margret Natasa berkunjung ke rumah-rumah tokoh Tionghoa, Rabu (6/2). Kedatangan orang nomor satu di Landak itu sebagai bentuk penghormatan kepada mereka yang merayakan Imlek.

“Dengan mengunjungi beberapa tokoh masyarakat Tionghoa, agar selalu menjaga kerukunan dan keharmonisan antar umat beragama,” katanya.

Karolin mengajak seluruh lapisan masyarakat di Landak saling menghargai perayaan hari besar keagamaan. “Karena persatuan, kekeluargaan dan gotong royong adalah modal membangun bangsa Indonesia,” ucap Karolin.

-ads-

Seperti diketahui, perayaan tahun baru Imlek dimulai pada hari pertama, bulan pertama dan berakhir pada Cap Go Meh pada tanggal ke-15 penanggalan Tiongkok.

Di Kabupaten Landak sendiri, suasana perayaan Imlek tampak harmonis. Masyarakat non Tionghoa terlihat berkunjung ke rumah-rumah warga Tionghoa.

Sementara itu, Ketua MABT Kabupaten Landak, Eddy Yanto mengapresiasi Forkopimda Kabupaten Landak. Yang mampu memberikan contoh dalam menjaga kerukunan antar umat beragama.

“Atas kunjungan dari bupati dan Forkopimda kami ucapkan terima kasih sebagai contoh untuk saling bersama-sama,” ucap Eddy.

Dia berharap masyarakat Kabupaten Landak terutama masyarakat Tionghoa, mempu menjaga kerukunan dan keharmonisan antar umat beragama pada perayaan Imlek tahun ini.

“Kita bangga ibu bupati bersama Forkopimda telah memberikan contoh yang baik. Untuk kita ikuti dalam menjaga kerukunan antar umat beragama di Kabupaten Landak ini. Supaya semakin baik dan lebih maju,” harap Eddy.

 

Laporan : Antonius

Editor : Andriadi Perdana Putra

 

 

 

Exit mobile version