GOR Uncak Kapuas Dipadati Warga

Malam Puncak Hari Jadi Kota Putussibau ke-124

Ramai. Suasana di malam puncak Hari Jadi Kota Putussibau ke-124 di GOR Uncak Kapuas, Senin malam (8/7). Andreas-RK.

eQuator.co.id – PUTUSSIBAU-RK. Puncak peringatan Hari Jadi Kota Putussibau ke 124 di GOR Uncak Kapuas berakhir, Senin malam (8/7). Malam pamungkas dari seluruh rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan beberapa hari sebelumnya, itu diisi dengan beragam hiburan.

Ribuan warga Kota Putussibau dan sekitarnya, bahkan dari berbagai penjuru wilayah kecamatan datang memadati lapangan tempat acara tersebut berlangsung.

Hari jadi Kota Putussibau tahun ini mengangkat tema “Dengan Semangat Hari Jadi Kota Putussibau ke-124, kita wujudkan masyarakat yang bersatu, harmonis, dan bermartabat”.

Acara tersebut dihibur oleh dua artis dari ibukota Jakarta yaitu Risma D’academy dan Aly Aksyar Marathani KDI. Selain itu, juga dihibur oleh berbagai tarian dari sejumlah sanggar tari dan hymne Kapuas Hulu, serta hiburan lainnya.

Pada malam itu, dibacakan sejarah singkat tentang Kota Putussibau yang lahir pada 1 Juni 1895.  Sehingga setiap 1 Juni ditetapkan sebagai hari jadi Kota Putussibau.

Dalam acara juga,  Bupati Kapuas Hulu, Abang Muhammad Nasir menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba. Sementara, pemenang pembuat logo cagar biosfer yang diserahkan oleh Kepala Taman Nasional Betung Kerihun dan Danau Sentarum, Arief Mahmud.

Bupati Nasir mengaku bangga melihat semarak dan antusiasnya masyarakat merayakan hari jadi ibu kota Kabupaten Kapuas Hulu tersebut. “Semoga dengan usianya yang ke 124 tahun, Kota Putussibau terus berkembang dan maju. Karena Putussibau menjadi barometer Kabupaten Kapuas Hulu,” harap Nasir.

Laporan : Andreas

Editor : Ambrosius Junius