eQuator – Penjabat Bupati Bengkayang, Moses Ahie membuka langsung turnamen Futsal Pj Bupati Cup yang diselenggarakan pada 2 November-25 November 2015, di lapangan Futsal Angkasa, Senin (2/11) lalu.
Sedikitnya 35 tim mengikuti pertandingan dan yang bertindak sebagai penyelenggara adalah Bengkayang Putera.
Futsal Pj Bupati Cup ini digelar dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-87 serta Hari Pahlawan ke-70 pada 10 November mendatang.
“Tujuan digelarnya Futsal Pj Bupati Cup yakni untuk kembali membangkitkan semangat olahraga dalam rangka menuju Pilkada Damai di Kabupaten Bengkayang.
“Kegiatan ini bertujuan mencari bibit pemain yang baik. Agar ke depan Kabupaten Bengkayang memiliki pemain yang bisa tampil di beberapa turnamen serta dapat memenangkan setiap pertandingan di beberapa tingkatan. Mulai dari Pekan Olahraga Daerah (Porda) tingkat kabupaten, tingkat propinsi dan bahkan sampai tingkat nasional. Yaitu pada Pekan Olahraga Nasional (PON) sekaligus menjaga sportifitas pertandingan, keamanan dan ketertiban,” ujar Moses Ahie.
Sementara itu, Ketua Panitia Penyelenggara, Edmundus mengaku, pihaknya sudah siap menggelar Futsal Pj Bupati Cup Pertama yang akan dimeriahkan oleh 23 club dari berbagai kecamatan di Kabupaten Bengkayang.
“Panitia sudah menyiapkan tempat pertandingan di Lapangan Futsal Angkasa di Jalan Sanggau Ledo-Sebopet, Kelurahan Sebalo, Kecamatan Bengkayang serta telah menyiapkan piala dan hadiah. Diantaranya, juara I akan mendapatkan hadiah Rp5 juta, juara II Rp3 juta, juara III dan juara IV masing-masing memperoleh hadiah Rp1 juta dan semuanya ditambah dengan tropi,” ujar Mundus.
“Setiap tim boleh memilih pemain lokal serta mendatangkan pemain dari luar. Karena pertandingan futsal kali ini dengan sistem open turnamen, bebas mendaftar dari club mana saja,” timpalnya.
Menurutnya, kegiatan ini digelar dalam rangka menyuksekan Pilkada Kabupaten Bengkayang supaya dapat menuju Pilkada damai. Ada pun pertandingan dimulai pada 2 November 2015 hingga 25 November 2015.
“Selamat bertanding dan lakukanlah pertandingan dengan sportif. Sebagai tim yang melakukan pertandingan saat pembukaan yaitu Monte Stound VS Katapak Raya yang mengisi pertandingan pertama dan kedua Batu Panampe VS Hunter FC,” paparnya.
Hadir dalam pembukaan Open Turnamen Futsal Pj Bupati Cup, yakni Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkayang, Kristianus Anyim, bekas Bupati Bengkayang, Suryadman Gidot, Kapolres Bengkayang, AKBP Juda Nusa Putera, Ketua DPRD Bengkayang, Martinus Kajot, Wakil Ketua DPRD Bengkayang, Fransiskus, Ketua KONI, Martinus Khiu, Sekretaris KPU Bengkayang, Yugensep, Camat Bengkayang, Yustinus K dan seluruh kepala SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang. (Kur)