Dandim 1207/BS Tinjau Samapta Periodik

SAMAPTA PERIODIK, Koman- dan Kodim 1207/BS, Kolonel Inf Jacky Ariestanto saat meninjau pelaksanaan Samapta periodik di Gor Sultan Syarif Abdurahman Pontianak. ISTIMEWA /RK

eQuator – Kamis (5/11), Komandan Kodim 1207/BS (Berdiri Sendiri), Kolonel Inf Jacky Ariestanto meninjau pelaksanaan Samapta periodik yang diikuti 110 orang prajurit Bintara, Tamtama dan PNS di jajaran Kodim 1207/BS di Gor Sultan Syarif Abdurahman Pontianak.

Samapta periodik ini merupakan rangkaian dari kegiatan pelaksanaan tes kesehatan yang dilakukan kepada para prajurit dan PNS. Di mana mereka sebelumnya diwajibkan melakukan pemeriksaan kesehatan di Rumkit Kartika Husada. Seperti tensi darah, pemeriksaan air kencing, darah serta jantung.

Lebih lanjut, apabila kesehatan para prajurit tersebut memenuhi syarat dan telah mendapatkan rekomendasi dari petugas kesehatan maka akan diperbolehkan mengikuti kegiatan kesamaptaan ini.

Kolonel Inf Jacky Ariestanto menyampaikan, pelaksanaan Samapta periodik ditujukan untuk mengukur kemampuan jasmani para prajurit dan PNS di lingkungan Kodim 1207/BS. Hal tersebut sangat berguna untuk mendukung tugas-tugasnya ke depan.

Di samping itu, Jacky Ariestanto mengharapkan, agar penyelenggara dan peserta untuk tetap menjaga faktor keamanan sehingga kegiatan berjalan lancar dan aman.

Informasi yang diterima dari Kodim 1207/BS bahwa pelaksanaan kesamaptaan ini meliputi ujian berupa tes kesegaran A. Yaitu lari dengan jarak 3.200 meter. Tes kesegaran B, yaitu pull up, sit up dan push up selama 1 menit serta shutle run sebanyak 3 putaran.

Selanjutnya, dilakukan pula tes ketangkasan berupa renang militer yang dilakukan di kolam renang Kompi Senapan B Yonif 643/WS di Jalan Adi Sucipto, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya (KKR). (fik)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.