Bimtek PPK Sukseskan Pilkada

Pj Bupati Ketapang Kartius bersama Ketua KPU Ketapang Ronny Irawan serta sekretaris KPU dalam pembukaan Bimtek kepada PPK 20 Kecamatan di hotel Borneo Ketapang- Jaidi Chandra

eQuator – Ketapang-RK. Penjabat Bupati Ketapang, Kartius resmi membuka bimbingan teknis pemungutan dan rekapitulasi perhitungan suara serta pendistribusian logistik dalam rangka mensukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2015.
Bimtek yang  diselenggarakan KPU Ketapang kepada Panitia penyelenggara di tingkat kecamatan,  berlangsung selama tiga hari 13 s/d 14 Nopember  tersebut di hadiri 120 orang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) secara berjenjang untuk memaksimalkan dan mengoftimalkan Penyelenggaran Pemilu di tiap tingkatan.
Kartius mengatakan tugas Pemerintah untuk memfasilitasi bagaimana Pemilu berjalan lancar aman dan damai dengan dukungan semua lapisan masyarakat,
“Walaupun dana yang diberikan Pemerintah kecil tetapi para penyelenggara dari KPU PPK dan KPPS mau menyelenggarakan pemilu untuk mengabdi dinegeri ini,” kata Kartius  di Hotel Borneo Eerald Ketapang, Jumat (13/11).
Lebih lanjut Dia mengatakan masyarakat Ketapang ini baik dari dahulu sudah cinta damai, dan terus dipertahankan keharmonisan yang sudah terjalin dengan baik karena damai itu indah.
“Saudara-saudara ku di Ketapang jangan beda pendapat, berkelahi karena tidak ada gunanya,  yang kalah jadi abu yang menang jadi arang dua-dua tidak bisa dipakai,” imbau Kartius.
Sementara itu Rony Irawan menjelaskan, proeses tahapan Pilkada yang telah berjalan sejak
sekarang sampai puncaknya 9 Desember 2015, masih menyisakan waktu efektif sekitar 25 hari ke depan.
“Kami beraharap dukungan berkelanjutan dari Pemkab Ketapang sampai rampung dari proses konstitusional pergantian pimpinan daerah dapat berjalan sebagaimana mestinya dengan suasana kondusif,” harap Rony.
Selain itu Rony menyampaikan terima kasih kepada pihak keamanan TNI POLRI bahu membantu mengamankan seluruh tahapan dalam ruang lingkup kewenangannya.
“Proses tahapan saat ini masih dalam tahapan  kampanye sampai dengan tanggal 5 Desember 2015 masih tetap kondusif,  hingga sampai dengan pelaksanaan Pilkada nanti masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan senang dan bergembira,” katanya.
Bimbingan teknis seluruh penyelenggaran di setiap tingkatan secara berjenjang dan penyiapan logistik, Rony  mengharapkan untuk ketiga tahapan ini diupayakan secara maksimal agar pada tanggal 9 Desember 2015 mendatang.
Terkait potensi kerawanan yang akan terjadi Ia mengatakan di setiap tahapan-tahapan krusial selalu ada potensi kerawan seperti proses penyiapan logistik proses kegiatan kampanye terutama di putaran terakhir juga di proses pemungutan dan perhitungan suara.
“Tergantung bagai mana kita bekerja benar dan secara matang mengelola kegiatan sehingga hal-hal yang berpotensi sebagai kerawanan dapat kita eliminir dari awal,” pungkas Roni Irawan. (Jay)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.