eQuator.co.id – Sanggau-RK. Tiga pejabat tinggi Kabupaten Sanggau; Bupati, Wabup dan Sekda, menggelar open house Natal di hari yang sama, Senin (25/12) di kediaman masing-masing, Senin (25/12). Gerimis ternyata tak menyurutkan antusias warga Sanggau berkunjung ke rumah para pemimpin mereka itu.
Bupati Sanggau Paolus Hadi mulai menerima tamu usai melaksanakan misa Natal di gereja didampingi istri, anak – anak dan keluarga besarnya. Kepada seluruh tamu yang berkunjung, orang nomor satu di Sanggau itu langsung menyilakan menikmati hidangan yang telah disiapkan. “Silakan bapak/ibu, terimakasih telah berkunjung,” kata Bupati sambil menyapa.
Di momen Natal tahun ini, Bupati mengucapkan selamat merayakan Natal kepada umat Kristiani yang merayakannya. “Semoga damai Natal menyertai kita semua,” doanya.
Banyak harapan yang disampaikan kepada Tuhan saat berdoa di gereja. Salah satunya supaya Tuhan memberkati Kabupaten Sanggau dan mempermudah dirinya mewujudkan Kabupaten Sanggau yang maju dan terdepan.
Harapan senada juga disampai Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot. Di momen perayaan Natal tahun ini, dia berharap kehidupan masyarakat semakin baik, begitu juga harapan untuk Kabupaten Sanggau ke depan.
“Kami sudah bekerja keras. Tentu apa yang kami inginkan untuk mewujudkan Sanggau yang maju dan terdepan butuh proses dan kerjasama, termasuk kerjasama dengan seluruh elemen masyarakat Sanggau,” kata Ontot ditemui wartawan di sela-sela menerima tamu di rumah dinasnya di lingkungan Sanggau Permai.
Sementara itu, bagi Sekretaris Daerah Sanggau, A.L. Leysandri, Natal tahun ini memiliki makna yang spesial. Selain bisa berkumpul dengan keluarga, moment Natal tahun ini ia bisa bertatap muka, berjabat tangan dan bersilaturahmi dengan kolega, para sahabat dan masyarakat Sanggau.
“Ini yang juga membuat saya bahagia, karena tamu-tamu yang datang ini sudah lintas agama. Ini lah yang membuat saya yakin sekaligus bangga bahwa keberagaman di tempat kita ini masih tetap terawat dengan baik dan ini jugalah tujuan pemerintah mewujudkan masyarakat yang bersatu, maju dalam keberagaman,” ujarnya ditemui saat menggelar open house di kediamannya.
Laporan: Kiram Akbar