eQuator.co.id – Pontianak. Siapa sih tak kenal kopi. Ya, minuman berbahan biji kopi ini menjadi menu favorit banyak orang. Bahkan, minum kopi sudah menjadi gaya hidup.
Untuk mendapatkan cita rasa yang enak, penyajian kopi tidak bisa asal-asalan. Keahlian satu ini dikuasai Barista, seseorang yang pekerjaannya membuat dan menyajikan kopi kepada pelanggan.
Salah seorang Barista yaitu Devina. Wanita 26 tahun ini sudah lama jatuh cinta dengan kopi. “Taggapan orang tua ya fine-fine aja selama positif. Malah orang-orang bilangnya keren ada Barista cewek,” tutur Devina yang merupakan Barista di Apostroffe Hotel Neo, Jalan Gajah Mada, Pontianak, Jumat (27/9/2019).
Devina menekuni sebagai Barista usai balik dari Australia. Saat itu dia berpikir perkerjaan apa yang bisa gelutinya.
“Dulu saya hobi ngopi sama teman-temankan, terus jadi suka sama kopi. Ya udah saya ngelamar kerja sama salah satu tempat ngopi di coffee shop terkenal,” katanya.
Menurut Barista cantik ini, kopi merupakan minuman unik. Karena dapat dicampur dengan berbagai jenis minuman dan bahan lainnya. “Sirup, rempah, dan juga banyak rasanya kalo benar ditekunin dan rajin eksperimen khususnya untuk dimanual brewing,” ujarnya.
Dijelaskan dia, hal yang menantang menjadi Barista adalah harus punya kemampuan konsentrasi tinggi, dasar espresso, dan kalibrasi. “Seperti mengetahui timbang kopi yang pas. Setting waktu berapa lama, mengatur mesin kopi itu berhenti berapa menit berapa detik,” tutup Devina. (uci)