Andi-Kuan Deklarasi Kemenangan Martin-Suprapto Juga Klaim Menang

ilustrasi. net

eQuator – Ketapang-RK. Pasangan nomor urut 2, Andi Djamiruddin-Chanisius Kuan (Andi-Kuan) mengklaim menang di delapan dari 20 kecamatan di Ketapang. Kemenangan itu mengacu pada data real count (form 1).

Jagoan PDI Perjuangan dan koalisinya ini menang di Kecamatan Sungai Laur, Singkup, Pemahan, Muara Pawan, Manis Mata, Jelai Hulu, Air Upas dan Matan Hilir Utara dengan perolehan 67.128 atau 32 persen suara. Sementara pasangan nomor urut 1 Martin Rantan- Suprapto memperoleh 62.764 atau 30 persen suara. Sedangkan pasangan nomor urut 3 Boyman Harun- Gurdani Achmad memperoleh 60.821 atau 29 persen suara. Sedangkan pasangan nomor urut 4 Darmansyah-Uti Rushan meraih 19.210 atau 9 persen suara.

Ketua tim pemenangan pasangan calon nomor urut 2, Thomas Alexander mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh tim, para relawan dan masyarakat Ketapang. Mereka semua membawa Andi Djamiruddin-Chanisius Kuan ke kursi Bupati-Wakil Bupati Ketapang lima tahun ke depan.

“Kemenangan menggunakan data real count, bukan berarti kami mendahului KPU, tetapi untuk menegaskan dan menyampaikan kepada para pendukung dan masyarakat, bahwa ini jawaban dari pertanyaan mereka,” tegas Thomas di kediaman Andi Djamiruddin, Kamis (10/12).

Dikatakan Thomas, tim Andi Djamiruddin-Chanisius Kuan berani melakukan deklarasi kemenangan, lantaran data perhitungannya valid, yakni update data dari formulir C1 dan para saksi pasangan calon nomor urut 2 di 1.104 Tempat Pemungutan Suara (TPS). “Saksi kita ada dari tingkat kecamatan, hingga desa,” tegas Thomas.

Mereka mengumpulkan dan merekap data dari tingkat desa serta kecamatan. Kemudian semua Ketua PAC PDIP menyampaikan ke DPC. “Jadi ini hasilnya real, bahkan sebagian formulir C1 sudah kita simpan di DPC, ada juga dalam penjemputan,” jelasnya.

Dikatakan Thomas, Andi Djamiruddin-Chanisius Kuan hanya kalah di Kecamatan Simpang Hulu, Simpang Dua dan Marau. Sedangkan di kecamatan lainnya masih mengimbangi.

Data formulir C1 yang kita kumpulkan sudah hampir 95 persen. Artinya lima persen margin error, tetapi tidak memengaruhi kemenangan pasangan nomor urut 2 ini. “Kami yakin menang, makanya hari ini kami deklarasi kemenangan,” tegas anggota DPRD Kalbar itu.

Andi Djamiruddin mengucap puji syukur atas hasil suara yang diperolehnya. Meskipun begitu, penetapan resmi tentu menunggu hasil KPU Ketapang, sesuai jadwal tahapan Pilkada.

“Kita bersyukur kepada Tuhan Maha Kuasa, kepada seluruh masyarakat, relawan dan tim pemenangan. Kemenangan ini adalah kemenangan masyarakat Ketapang,” ungkap Andi Djamiruddin. Deklarasi kemenangan ini juga diikuti ratusan tim dan pendukungnya.

Klaim Martin-Suprapto

Sementara ketua umum tim sukses (Timses) pasangan nomor 1, Martin Rantan-Suprapto, Kristoporus Popo didampingi ketua dewan pertimbangan sekaligus konsultan politik, Drs. Dontus Rantan dan Anastasius Bantan, SH mengklaim menang di tujuh kecamatan. Pasangan calon perseorangan atau independen ini mengaku menang di Kecamatan Simpang Hulu, Simpang Dua, Sungai Laur, Hulu Sungai, Tumbang Titi dan Manismatta serta Marau. “Total perolehan kita 63.670 atau 31,20 persen suara,” jelas Popo, Kamis (10/12) malam.

Dikatakannya, berdasarkan real count saksi-saksi C1 di 1.104 TPS di Ketapang, perolehan tersebut real. “Kami menyatakan menang. Kepada pendukung agar tenang, jangan terbawa eforia,” ungkap Popo.

Saat ini pasangan Martin Rantan-Suprapto menunggu penghitungan di tingkat PPK. Di setiap PPK ada empat saksinya. “Kami juga mengikuti jadwal penghitungan suara yang telah ditetukan KPU,” jelas Popo. “Kami sangat yakin menang. Suara kami tidak akan berkurang,” sambungnya.

 

Laporan: Jaidi Candra

Editor: Hamka Saptono

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.