Anang-Ashanty Resmikan Gerai Lu’miere Pertama di Kalbar

eQuator.co.id-Kubu Raya. Meresmikan Gerai terbarunya di Kalimantan Barat, pasangan selebritis Anang-Ashanty hadir secara langsung dalam launching Lu’miere di GAIA Bumi Raya City Mall, Sabtu (14/1)

Hadir kembali di Kalbar, pasangan selebriti yang satu ini Anang-Ashanty tak henti-hentinya memberikan terobosan terbaru untuk memanjakan lidah masyarakat di Provinsi ini.

Setelah sukses dengan lima gerai Lu’miere di Kelapa Gading, Panglima Polim, Pondok Indah Mall 3, Bandung dan Bekasi, gerai ke enam Lu’miere ini hadir di GAIA Bumi Raya City Mall yang berlokasi di Kubu Raya. 

“Kenapa kita pilih Pontianak, saya cinta dengan daerah ini, terlebih melihat pertumbuhan ekonomi masyarakatnya juga bagus sehingga kita melihat dari sisi kuliner tentu bermacam-macam,” ucap Ashanty dalam konferensi persnya kemarin. 

Diresmikannya Lu’miere di Kalbar ini, merupakan gerai pertama yang hadir khususnya di wilayah kalimantan dan bergabung bersama Dailybox Group sebagai startup F&B multiplatform.

“Selama proses berkembangnya Lu’miere, kami merasa butuh rekan patner agar Lu’miere dapat berkembang lebih profesional. Karenanya, penting bagi kami bermitra dengan yang expert di bidang F&B. Kebetulan, Dailybox Group adalah grup F&B yang memiliki jaringan kuat, dan sepak terjang yang tidak diragukan lagi,” ungkap Anang

Selain itu, Anang juga mengatakan meskipun pihaknya sebelumnya sempat membangun gerai tempat makan di Pontianak, namun tutup, ia meyakini Lu’ miere memiliki pasar tersendiri bagi masyarakat di Kalbar. 

“Dengan varian yang beragam tentu kita meyakini Lu’ Miere dengan pilihan makanan yang beragam akan memiliki kesan tersendiri bagi konsumen disini, terlebih bicara soal rasa, dan saya ngga pernah ragu kalau Bunda Ashanty yang coba, selain keluarga banyak teman-teman yang pada suka,” ucapnya 

Gerai Lu’miere Pontianak hadir dengan konsep storefront dan memiliki kesan instgrammable dan didominasi oleh warna pink, membuat suasana lebih playful dan cocok untuk nongkrong bersama sahabat.

Lu’miere menghadirkan sejumlah menu baru comfort food, yang dikurasi oleh Ashanty. Menunya terdiri dari appetizer, soup & salad, pasta & noodles dan main courses.

Seafood Kluwek Butterice hasil kolaborasi Ashanty dan Chef Renatta Moeloek, merupakan sajian menu nasi yang diolah dengan cita rasa butter dan rempah kluwek spesial, dipadukan dengan topping ikan, udang dan cumi goreng.

Ada juga Argentine Steak yang menyajikan hidangan beef pilihan dengan tingkat kematangan yang dapat disesuaikan dan saus Chimichurri gurih dan pedas, menambah kemewahan rasa dari menu ini.

“Awalnya, konsep kami memang hanya grab-and-go – hanya melayani untuk pembelian cake. Tapi sekarang, Lu’miere juga menjual makanan dan bisa dinikmati di tempat dengan beragam menu andalan yang kami sajikan,” ucap Ashanty

Dailybox Group didirikan dengan satu tujuan, yaitu ingin mendisrupsi industri F&B di Indonesia lewat berbagai hidangan makanan rumahan yang praktis dan berkualitas.

“Kita ajak Lu’miere gabung untuk menambah variasi makanan. Ini harusnya menjadi salah satu pilihan terbaik di Pontianak,” tutur Raymond Ibrahim, CEO Dailybox yang ikut meresmikan Lu’miere bersama keluarga Asix Anang-Ashanty. (Ova)