eQUator – Sukadana-RK. Asisten I Setda KKU H Sy Muzahar meminta seluruh pelajar Kabupaten Kayong Utara (KKU) menghindari pergaulan bebas yang menjurus tindakan negatif dan jauhilah narkotika dan obat-obat terlarang (Narkoba).
“Unsur keteladanan memegang peranan sangat penting. Para pemimpin hendaknya memberi contoh kepada yang dipimpinnya. Ini ditafsirkan dalam bentuk atasan memberikan teladan kepala staf, kepala sekolah dan guru memberikan contoh kepada siswanya, kepala keluarga kepada anggota keluarganya, dan unsur terkecil. Biasakanlah pola hidup sehat karena ini sebagai bentuk rasa syukur kita kepada Allah SWT,” ungkap Muzahar, beberapa waktu lalu.
Muzahar menerangkan mindset (pola pikir) pola pikir menentukan kepribadian dan perilaku. Semua yang inginkan kebaikan berasal dari mindset yang baik. Tanpa ada perubahan pola pikir yang baik, maka susah untuk berperilaku yang baik.
“Pengaruh lingkungan negatif sangat besar bagi kelangsungan kehidupan bermasyarakat. Generasi muda selalu dekat dengan lingkungan yang negatif, baik itu Narkoba hingga tindakan-tindakan kriminal. Dalam konteks Kabupaten Kayong Utara ini, generasi muda sudah ada yang kena Narkoba ini. Jadi bukan hanya terjadi di kota-kota besar saja. Saya berharap, sebagian besar dan bahkan seluruhnya, adik-adik yang masih usia muda tolonglah hindari Narkoba. Sebab dampak Narkoba ini tidak baik bagi diri pribadi maupun anggota masyarakat,” tegas Muzahar.
Muzahar menerangkan, beberapa waktu lalu dirinya juga menyampaikan kata sambutan tentang program Adiwiyata dengan lingkungan sehat di sekolah itu sangat dekat. Program-program Adiwiyata sasarannya di sekolah-sekolah karena di dalamnya ada generasi muda. Apalagi saat ini perhatian terhadap lingkungan kurang begitu besar lagi
“Generasi muda menggemari kepada hal-hal sifatnya instan (cepat saji, red), tanpa melihat dampaknya. Seperti saya contohkan sebelumnya, kesenangan dan kesukaan kita terhadap Narkoba. Kalian hanya senang-senang menuruti hawa nafsu tanpa memikirkan apa manfaatnya di balik itu. Apabila sudah terjerumus akan sulit dihindari karena ada kebiasaan yang harus dipenuhi, minta-minta dan minta-minta lagi,” tutur Muzahar.
Kalau Narkoba sudah tidak terpenuhi, lanjut dia, akan ada tindakan yang terpaksa dilakukan, mungkin dengan pencurian atau tindakan kriminalitas lainnya. Ini tolong dipikirkan dampak Narkoba yang merusak generasi muda bangsa.
“Orang yang berpikir positif, memikirkan mindset yang baik maka akan menentukan pribadi dan perilaku yang baik bagi pelajar. Bagaimana mungkin pelajar ingin berprestasi tapi tidak mau belajar. Di sinilah mindset itu penting, seperti untuk membagi waktu yang bermanfaat, memilih-milih teman dalam bergaul. Jangan terjebak mindset negatif seperti pergaulan bebas yang tak ada manfaatnya,” tegas Muzahar. (lud)