Pak Wali Terima Bhakti Husada

Pelayanan Kesehatan Kota Pontianak Membaik

eQuator – Pelayanan kesehatan di Kota Pontianak diklaim cukup baik oleh pemerintah pusat. Walaupun sarana dan prasarananya belum lengkap dan terus ditingkatkan Pemkot Pontianak, agar menjadi yang terbaik se Indonesia.

“Ini penghargaan yang diberikan kepada pemerintah daerah yang dianggap berhasil membangun kesehatan masyarakatnya,” ujar Walikota H Sutarmidji, SH, MHum usai menerima penghargaan Bhakti Husada Kesehatan Masyarakat dari pemerintah pusat, Senin (30/11).

Penghargaan Bhakti Husada ini hasil kerja keras Dinas Kesehatan. Padahal beberapa tahun sebelumnya, Kota Pontianak sempat terpuruk, diperingkat 150 skala nasional. “Pontianak 2009 berada di rangking 125 indeks pembangunan kesehatan, sekarang berada 22-25,” ungkap Sutarmidji.

Perubahan signifikan ini tidak membuat Sutarmidji puas. Dia menekankan bidang kesehatan, agar memperbaiki kinerjanya untuk memperoleh predikat tertinggi. Sehingga warga Kota Pontianak tidak diragukan lagi kesehatannya. “Kita targetkan bisa masuk 10 besar di Indonesia,” harapnya.

Pemkot Pontianak yang sudah memiliki rumah sakit daerah sendiri, menjadi kebanggaan Sutarmidji. Apalagi keberadaannya sebagai penunjang dari yang ditargetkan pemerintah pusat. “Pelayanan rumah sakit, penyediaan anggaran Dinas Kesehatan, kita sudah cukup baik,” ungkapnya. (agn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.