Harganas BKKBN Kalbar Digelar di Sambas

ilustrasi. net

eQuator.co.id – PONTIANAK-RK. Hari Keluarga Nasional (Harganas) yang diperingati setiap 29 Juni menjadi momentum berharga bagi keluarga Indonesia. Di Kalbar, perayaan Harganas tingkat provinsi akan dilaksanakan pada Agustus mendatang di Kabupaten Sambas.

“Pemilihan Kabupaten Sambas untuk daerah perayaan Harganas tingkat provinsi merupakan hasil rapat bersama yang memang kegiatan ini dari aspek BKKBN, di Sambas banyak hal yang perlu ditangani menyangkut generasi keluarga berencana,” ucap Kepala Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kalbar, Kusmana, Rabu (10/7).

Dirinya mengatakan, peringatan Harganas berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 53 bahwa setiap tanggal 29 Juni ditetapkan sebagai Harganas. Tapi, hari itu tidak libur.  Nantinya, peringatan Harganas di Sambas akan disatukan dengan perayaan hari Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM).

“Dari aspek PMD dan pertimbangan lain, maka peringatan yang bersamaan digabung dengan kegiatan instansi lain,” ujar dia.

Selain itu, nantinya juga bersamaan memperingati HUT Kabupaten Sambas. “Harganas di Sambas ini akan diisi dengan berbagai kegiatan,” kata Kusmana.

Ia menjelaskan, kegiatan yang pertama ada seminar tentang peran ayah terkait permasalahan kekerasan terhadap anak dan pernikahan usia dini. Kedua, dilakukan bakti sosial pelayanan KB serentak di wilayah Kalbar secara gratis dan dikhususkan juga untuk alat Kontrasepsi Jangka Panjang (KJP).

Kemudian ada seminar tentang pentingnya kepedulian terhadap kependudukan dan dampak-dampaknya. Misalnya, bagaimana pemanfaatan sampah secara ekonomi, bukan malah menjadi beban lingkungan. Lalu ada penganugerahan untuk para ibunda Genre kepada seluruh tim penggerak PKK se-kabupaten/kota di Kalbar.

Kemudian akan ada lomba-lomba keluarga, lomba yang menghibur anak disamping itu juga untuk ayah dan ibunya. Juga ada pameran produk home industri yang akan dikoordinir oleh pihak perdagangan dan perindustrian.

“Jadi, semua rangkaian kegiatan akan dilakukan dimulai pada 2 sampai 7 Agustus,” ujarnya. (Riz)