eQuator.co.id – PONTIANAK-RK. Petasan dan sejenisnya rutin dijual saat bulan Ramadan. Ini merupakan salah satu permainan yang paling diminati warga. Terutama anak-anak.
Permaian ini cukup berbahaya, maka dari itu setiap orang tua harus mengawasi anaknya. Sebisa mungkin jangan membelikan petasan untuk anak-anaknya.
Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan meminta kepada orang tua untuk tidak memberikan petasan kepada anak-anak. Ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
“Larang anaknya bermain petasan. Orang tua harus proaktif,” pesan dia, Jumat (24/5).
Lanjutnya, selain melarang untuk bermain petasan, orang tua juga perlu merespon dan yang paling penting harus mengingatkan betapa bahayanya petasan apabila diberikan kepada anaknya. Menurutnya, lebih baik mengajak anak dan keluarganya lebih religius selama bulan Ramadan. “Lebih baik tingkatkan keimanan dan ketakwaan,” pesannya. (lid)