eQuator.co.id – SUKADANA. Figur-figur yang bakal duduk di kursi parlemen Kabupaten Kayong Utara mulai terlihat. Dari hasil rapat pleno rekapitulasi penghitungan perolehan suara pada Pemilu 2019 oleh KPU Kayong Utara beberapa hari lalu, menunjukkan kalau wajah-wajah baru diprediksi bakal mendominasi DPRD Kayong Utara periode 2019-2014.
Dalam pemilihan legislatif, Kabupaten Kayong Utara terbagi dalam empat daerah pemilihan (dapil). Kecamatan Sukadana ditetapkan sebagai dapil 1. Sedangkan dapil 2 meliputi kecamatan Pulau Maya dan Kepulauan Karimata. Sedangkan dapil 3 meliputi kecamatan Teluk Batang dan Seponti. Terakhir, kecamatan Simpang Hilir ditetapkan sebagai dapil 4.
Berikut adalah daftar calon legislatif (Caleg) yang diprediksi lolos menduduki kursi DPRD Kayong Utara berdasarkan metode penghitungan saint lague.
Dapil 1 :
- Riduansyah (Partai Demokrat)
- Bongkiman.F (Partai Nasdem)
- Dedy Effendi (Partai Hanura)
- Decki.S (Partai Perindo)
- Ketut (PKPI)
Dapil 2 :
- Abdul Rahman (PKS)
- Ilyas (PAN)
- Bung Tomo (Partai Golkar)
- Sukardi (Partai Demokrat)
Dapil 3 :
- H. Alias (PKB)
- H. Soleh (Partai Hanura)
- H. Ngadikun (Golkar)
- Sarnawi (Partai Demokrat)
- Sahid (PKPI)
- Gugun.G (PPP)
- Irwansyah (PDIP)
- Abdul Muis (Partai Perindo)
- Zainudin.F (Partai Gerindra)
Dapil 4 :
- Yulisman (PKS)
- Harifin (PKB)
- Abd.Zamad (Partai Golkar)
- M. Abbas (Partai Hanura)
- Asnawi (Partai Nasdem)
- Rinto (Partai Demokrat)
- M.Sani (PPP)
Menanggapi kabar ini, Ketua KPUD Kayong Utara, Rudi Handoko menegaskan kalau daftar nama-namanya tersebut masih belum final. Sebab, sambung Rudi, belum penetapan parpol yang memperoleh kursi dan calon yang terpilih.
“Sesuai tahapan, kita masih menunggu ada atau tidaknya sengketa di MK. Lepas itu, ade atau ndak ade sengketa, jika udah ada surat MK, baru penetapan parpol yang memperoleh kursi dan calon terpilihnye,” kata Rudi yang dua periode terpilih sebagai komisioner KPUD Kayong Utara.
Dari pengamatan berdasarkan nama-nama yang tertera, dari 25 kursi yang tersedia, 10 kursi diantaranya diprediksi masih diduduki wajah lama. Selebihnya, sebanyak 15 kursi diprediksi akan diduduki wajah baru. Akan tetapi, dari 15 kursi tersebut, tiga diantaranya diprediksi akan kembali ditempati figur yang pernah duduk di kursi DPRD Kayong Utara periode sebelumnya. (lud)