eQuator.co.id – SANGGAU- Menjawab keluhan tim Yansen – Ason soal ribuan DPT ganda, Ketua KPU Sanggau, Sekundus Ritih mengaku sudah meminta KPPS menghapus DPT ganda tersebut.
“Yang menghapus bukan KPU tapi di KPPS-nya. Itu sudah kita sampaikan ke KPPS. Jadi sekarang kan mereka sedang membuat C 6 berdasarkan salinan DPT yang mereka terima dan begitu ditemukan DPT ganda langsung mereka hapus di tingkat mereka,” jelas Sekundus.
Dikatakan Sekundus, DPT ganda yang sudah dihapus itu selanjutnya digunakan KPPS untuk pencoblosan di tingkatkan mereka pada tanggal 27 Juni 2018 nanti.
“Yang gand- ganda itu otomatis hanya satu saja yang boleh nyoblos sambil mereka terus menginventarisir, itu yang kita sampaikan ke mereka,” terangnya
Disinggung terkait rekomendasi 52 DPT ganda yang direkomendasikan Panwaslu, Sekundus mengaku sudah menindaklanjutinya.
“Sudah kita tindaklanjuti, hari terakhir kemarin itu sama-sama kita buang berdasarkan data yang kami terima dari Panwaslu,” ujarnya.
Terkait persoalan DPT ganda tersebut, KPU meminta semua pihak ikut mengawasi. “Tidak mungkin hanya kami sendiri yang mengawasi. Peran masyarakat untuk mengawasinya sangat penting. Yang bisa kami lakukan sudah memerintahkan jajaran di tingkat bawah untuk menginventarisir DPT ganda, kalau ditemukan yang seperti itu pasti dihapus oleh petugas KPPS,” tuturnya. (KiA)