eQuator.co.id – SUKADANA-RK. Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Kalimantan Barat, H Hildi Hamid mengutuk aksi bom bunuh diri yang dilakukan di sejumlah Gereja di Surabaya, Jawa Timur. H Hildi Hamid menyebut, aksi tersebut perbuatan keji yang tak dibenarkan agama manapun, termasuk Islam yang ajarannya rahmat bagi alam semesta.
“Tidak ada ajaran Islam mengajarkan bunuh diri. Apalagi membunuh nyawa orang lain. Bunuh diri saja haram, apalagi membunuh manusia lain. Membunuh satu manusia dalam Islam sama dosanya seperti membunuh seluruh manusia di muka bumi,” tegas H Hildi Hamid saat bincang-bincang dengan para wartawan di kediamannya di Sukadana, Senin (14/5).
Selaku Ketua NU Kalbar, H Hildi Hamid mengungkapkan turut berduka atas jatuhnya korban jiwa akibat aksi bom tersebut. Ia pun mengajak umat Islam untuk bersatu melawan paham radikal hingga menjurus aksi teror yang mengancam kemanusiaan. (lud)