eQuator.co.id – Pontianak-RK. Dua kelompok terbang (Kloter) calon jamaah haji (CJH) Kalbar telah tiba di Madinah. Mereka dalam kondisi sehat walafiat.
Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Kalbar, Syahrul Yadi, menegaskan hal tersebut berdasarkan laporan yang diterimanya dari petugas Kloter di Madinah. Yang sudah berada di Madinah adalah anggota Kloter 11 dan 12.
“Kloter 11 sampai ini tidak ada yang sakit, saat ini mereka sedang berangkat menuju daerah wisata dan ziarah. Kloter 12 sudah sampai, dan Kloter ke 13 sedang berangkat,” ujarnya usai pelepasan pemberangkatan Kloter 14 di Asrama Haji Kalbar, Sabtu (12/8) pagi.
Namun, dia menyatakan, kondisi cuaca di Madinah sangat panas. Sahrul telah meminta petugas pendamping kesehatan selalu mengingatkan agar CJH Kalbar selalu menggunakan masker, banyak minum air putih, dan mengkonsumsi buah-buahan.
“Suhu mencapai 45 sampai 50 derajat (celcius), tolong tak banyak keluar hotel kalau siang hari,” pintanya.
Ia meyakini fasilitas hotel yang diberikan untuk CJH sudah memadai. Sampai sekarang, tidak ada komplain terkait sarana dan prasarana tersebut yang sampai ke telinganya. Pun, fasilitas hotel di Madinah yang serba modern, menurut dia, tidak akan menyulitkan CJH Kalbar.
“Keluhan dari jamaah tidak ada. Kami legowo, senang, bahagia, artinya fasilitas sudah terjamin,” ungkap Sahrul.
Kloter 14 yang dilepas hari ini akan langsung pindah flight di Batam menuju Mekkah. Petugas haji Indonesia di sana telah menyiapkan segala sesuatunya.
“Lusa (besok) sampai ke Mekah, pelayanan kita sesuai standar operasional prosedur (SOP). Saya kira Mekkah kan lebih dekat dengan Masjidilharam, maka pelayananannya akan lebih baik,” pungkasnya.
Sementara itu, baru saja menjejakkan kaki di Bandara Internasional Supadio, Kubu Raya, Wakil Gubernur (Wagub) Christiandy Sanjaya didampingi istri, Karyanti Sanjaya, langsung menuju parkiran pesawat Sriwijaya Air. Ia ingin melepas langsung keberangkatan CJH Kalbar, kemarin (12/8).
”Saya atas nama pemerintah dan keluarga turut senang atas keberangkatan calon jamaah haji Kalbar musim haji 1438 Hijriah ini,” tuturnya di dalam pesawat yang akan menerbangkan Kloter 14.
Ia berharap para CJH selalu sehat dalam perjalanan menunaikan rukun Islam ke-5 ini. “Dapat melaksanakan ibadah haji mulai dari awal kegiatan Ibadah hingga berakhirnya, dan pulang ke tanah air dengan selamat. Dengan harapan menjadi haji dan hajah yang mabrur,“ ujar Christiandy.
Wagub juga meminta kepada panitia haji untuk bekerja sama sebaik sebaiknya dengan Ketua Kloter, Ketua Regu, dan Ketua Rombongan, agar para CJH dapat dilayani dengan baik. “Bekerja dengan niat yang tulus, semoga semua bakti kita merupakan ibadah kepada Tuhan dan menjadi amal kita kelak,“ tukasnya.
Sebenarnya, ia berencana mengantar CJH hingga ke Embarkasi Batam. Namun, padatnya jadwal kerja kemarin membuat Christiandy tidak bisa meninggalkan Kalbar.
“Namun demikian, semuanya itu tidak mengurangi niat baik saya sekeluarga ingin mengantar bapak dan ibu sekalian,” demikian Christiandy Sanjaya.
Laporan: Riko Saputra, Rizka Nanda
Editor: Mohamad iQbaL