eQuator.co.id – JAKARTA-RK. Tim Penggerak PKK Pusat menetapkan sepuluh provinsi untuk tingkat Kota sebagai juara Lomba Pelaksananan Tertib Administrasi. Salah satunya diraih Kelurahan Banjar Serasan Kecamatan Pontianak Timur yang mendapat penghargaan FAKARTI MADYA I.
Penghargaan diserahkan Ketua Umum PKK Pusat dr. Erni Gunarti pada Acara Jambore Nasional Kader PKK di Hotel Mercure Ancol, Jakarta, Rabu ( 30/11). Wakil Ketua TP PKK Kalbar, Ny. Karyanti Sanjaya yang turut menghadiri Acara Jambore Nasional PKK mengaku bangga serta mengapresiasi kemenangan ini. TP PKK Kalbar, khususnya Kota Pontianak telah bekerja keras melakukan yang terbaik untuk PKK dalam melaksanakan kinerja Administrasi. Keberhasilan TP PKK Banjar Serasan ini bisa menjadi contoh PKK lainnya.
“Apa yang diraih saat ini, jangan kita merasa puas, tapi sebaliknya ini dapat dijadikan cambuk serta tolak ukur kita dalam melakukan pekerjaan,” katanya.
PKK, katanya harus bekerja untuk kepentingan masyarakat. Lakukan perubahan mental dalam rangka memberikan pelayanan masyarakat melalui 10 Program Pokok PKK.
Terkait Jambore Nasional Kader PKK Tahun 2016, kata dia sangat memberikan memotivasi. Dia berharap TP PKK dan kadernya tanggap terhadap kondisi objektif dan permasalahannya yang dihadapi di daerahnya masing-masing.
“Sehingga pelaksanaan program dan kegiatan benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat serta dapat dirasakan secara nyata,” imbau Karyanti. (fie/Humas Prov)