eQuator.co.id – Kubu Raya-RK. Danlanud Supadio, Marsma TNI Minggit Tribowo memimpin upacara serah terima jabatan Komandan Skadron Udara I Lanud Supadio di Apron Lanud Supadio, Jumat (18/11).
Posisi Danskadron Udara I Lanud Supadio diserahterimakan kepada Letkol Agus Indrajaya yang sebelumnya sebagai Kabin Lat Wing 7 Lanud Supadio.
Sementara, Danskadron Letkol Bagus Haridaya akan menjabat sebagai koordinator penuntun dosen Sekkau. Pelaksanaan sertijab ini merupakan kebutuhan dalam organisasi dalam hal penyegaran guna melaksanakan tugas di TNI AU. Kedua pejabat diharapkan mampu dan segera menyesuaikan diri pada jabatan baru.
Danskadron Udara I, Letkol Agus Indrajaya mengatakan, poin utama dalam menjalankan tugas ialah dapat melanjutkan seluruh program sebelumnya serta melakukan inovasi dalam memimpin tim penerbang burung besi tempur.
“Sebagai wilayah tentunya kita punya tanggung jawab cukup besar. Menjaga safety dalam melaksanakan tugas di lingkungan kerja kami merupakan hal utama dan wajib,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Letkol Agus Indrajaya menambahkan, dirinya akan selalu melakukan komunikasi intens dengan para penerbang yang berjumlah 21 orang. Serta menanamkan jiwa kedisiplinan sekaligus memberikan perhatian terhadap para penerbang.
“Kita di sini sudah ibarat keluarga, kumpul bersama dan makan bersama. Saya akan berusaha untuk selalu memperhatikan penerbang lain dan mengingatkan mereka dalam menjalankan tugas. Sebab itu berarti juga mengingatkan diri saya,” tuturnya.
Agus menyadari, latihan sebagai upaya untuk menyiapkan diri semaksimal mungkin. “Selain bisa menjaga fisik, bagi diri penerbang rohani juga perlu. Makanya kita ajak juga penerbang untuk bisa mengisi jiwanya dengan keimanan,” ulasnya. (sul)