eQuator.co.id – PONTIANAK-RK. Musyawarah Cabang (Muscab) II DPC Partai Hanura Kota Pontianak yang dilaksanakan di DPD Hanura Kalbar, Jumat (17/6). Damri SH MH berhasil menjadi Ketua Partai Hanura Kota Pontianak secara aklamasi.
Damri mengatakan Partai politik merupakan wadah untuk merekrut kader dalam proses pengisian jabatan politik melalui sebuah mekanisme secara demokratis.
Maka setiap Parpol memiliki komitmen yang sama untuk terus mendorong terjadinya perubahan kearah yang lebih baik. Setiap Parpol harus dapat meningkatkan kesejahteraan rakyat dengan tidak mengedepankan egonya, mendahulukan kepentingan pribadi dan golongan. Sehingga dapat meninggalkan kepercayaan rakyat terhadap partai. Partai Hanura berkomitmen memberikan kontribusi yang positif untuk kemajuan masyarakat Kota Pontianak.
“Bilamana hal ini terjadi, maka mimpi rakyat untuk dapat hidup lebih sejahtera tidak akan pernah menjadi sebuah kenyataan,” katanya pada kegiatan yang juga dihadiri Ketua DPD Hanura Kalbar, Suyato Tanjung beserta pengurus DPD Hanura Kalbar, Ketua DPC Orsap/Ortom Partai Hanura beserta Jajarannya serta para Ketua PAC Partai HANURA Se Kota Pontianak.
Anggota DPRD Kota Pontianak ini menjelaskan Partai Hanura Kota Pontianak akan selalu mendukung sikap dan kebijakan pemerintah yang pro terhadap kepentingan masyarakat dan akan selalu mengkritisi setiap kebijakan yang tidak sesuai dengan suara hati nurani rakyat. “Keterwakilan Partai Hanura di legislatif merupakan kepanjangan tangan dari partai yang harus kita dorong agar dapat berbuat dan bekerja secara maksimal untuk memperjuangkan program-program pemerintah yang pro terhadap kepentingan rakyat,” ujarnya.
Keberadaan Partai Hanura di legislative, kata Damri masih lemah, karena hanya memiliki 3 kursi dari 45 kursi yang ada di DPRD Kota Pontianak. Bahkan belum mencapai fraksi utuh. Ke depan menjadi harapan dan harus menjadi motivasi untuk dapat menghantarkan Partai Hanura menjadi pemenang pemilu khususnya di Kota Pontianak. Minimal harus memiliki satu fraksi utuh di DPRD Kota Pontianak. Untuk itu, Partai Hanura harus memiliki kepengurusan yang solid dimulai dari tingkat pusat sampai ranting.
“Untuk mewujudkan dan mencapai tujuan tersebut, tentunya tidak hanya dengan angan-angan saja, namun kita harus berjuang dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggungjawab,” katanya.
“Untuk itu, saya selaku Ketua DPC Partai Hanura Kota Pontianak terpilih mengajak rekan-rekan kader terbaik Partai Hanura Kota Pontianak agar dapat bekerjasama dalam membangun dan membesarkan partai, serta membentuk kepengurusan yang solid sehingga kita dapat memenangkan kontelasi Pemilu yang akan datang baik itu Pilkada 2018, Pilpres dan Pileg tahun 2019,” sambung Damri. (fie)