Lestarikan Sampan Tradisional dan Motor Air

Dragboat Kubu Raya

Lomba Sampan. Atraksi perlombaan sampan mesin di perairan sungai Desa Kapur, Kecamatan Sungai Raya, Kubu Raya, baru-baru ini. Syamsul Arifin/RK.

eQuator.co.id – Sungai Raya-RK. Himpunan Masyarakat Peduli Sungai Kapuas Kubu Raya meresmikan dragboat Kubu Raya pertama yang dipusatkan di Desa Kapur, Kecamatan Sungai Raya, Sabtu (10/4). Kegiatan tersebut dirangkai dengan beberapa atraksi serta perlombaan.

Ketua Panitia Dragboat Kubu Raya, Efendi menjelaskan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka melestarikan sampan tradisional dan motor air sebagai transportasi utama masyarakat Kubu Raya sejak dahulu. “Mengingat perairan Kubu Raya sangat luas dan tak terlepas dari daerah pesisir sehingga hal ini harus dilestarikan,” ucapnya.

Selain itu, pihaknya terus mengkampanyekan menjaga kebersihan Sungai Kapuas agar populasi dan ekosistem terjaga dengan baik, karena merupakan bagian dari kekayaan sungai bagi Kalbar.

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Kubu Raya, Odang Prasetyo menyambut baik kegiatan tersebut dan mengharapkan supaya kegiatan itu dikemas dengan baik. Sehingga bisa menjadi bagian dari even tahunan daerah serta menjadi salah satu wisata sungai. “Ini harus dijaga,” tegasnya.

Odang berpendapat, ke depan pemerintah akan mendukung dan memfasilitasi kegiatan tersebut. “Untuk itu perlu diatur regulasinya sehingga pemerintah bisa masuk ke dalam kegiatan tersebut,” paparnya.

Reporter: Syamsul Arifin

Redaktur: Andry Soe